Mengenal Wordpress, Solusi Mudah Dalam Pengembangan Website

14 Desember 2018 Posted by
Mengenal Wordpress, Solusi Mudah Dalam Pengembangan Website
WordPress telah tumbuh menjadi solusi terbaik siapa saja yang membutuhkan platform murah dan mudah dalam membangun website mereka, mulai dari menjual produk di internet hingga menjalankan situs media sosial dan blogging.

Jika anda ingin membangun website untuk keperluan bisnis anda atau sekedar menulis publikasi tentang keseharian anda, banyak sekali platform website yang sudah jadi dan tinggal gunakan di internet. Akan tetapi, Meskipun anda dapat memilih di antara beberapa platform perangkat lunak untuk publikasi konten, WordPress merupakan salah satu dari yang terbaik untuk digunakan. 

Awalnya WordPress dikembangkan sebagai alat untuk blogging. Penulis, siswa, pemilik bisnis, akademisi, dan wartawan menggunakan blog sebagai tempat menulis hal yang biasa mereka lakukan sehari-hari. Selama dekade terakhir, WordPress telah muncul sebagai salah satu Content Management System (CMS) paling populer yang tersedia di Internet. Informasi dari website WordPress sendiri, mengklaim bahwa platform mereka digunakan oleh 32% website yang anda lihat dan kunjungi saat ini.  

Saat ini, WordPress jauh lebih dari sekedar alat blogging. Individu, organisasi, dan perusahaan menggunakan WordPress untuk menulis informasi pada website mereka. WordPress telah tumbuh menjadi solusi terbaik bagi siapa saja yang membutuhkan platform murah dan mudah dalam membangun website mereka, mulai dari menjual produk di internet hingga menjalankan situs media sosial dan blogging. Website apapun yang anda pikirkan untuk dikembangkan, anda dapat melakukannya dengan WordPress. Platform ini menyediakan semua yang anda butuhkan untuk membuat sebuah website dan mempublikasikan konten anda sendiri secara dinamis, tanpa harus tahu cara pemrograman di belakang layar. 

Platform Wordpress dibangun dengan PHP (singkatan dari Hypertext Preprocessor) yaitu bahasa skrip sisi-server untuk membuat halaman web yang dinamis. Ketika pengunjung membuka halaman yang dibuat dalam PHP, server memproses perintah PHP dan kemudian mengirimkan hasilnya ke browser pengunjung. Sedangkan sistem database yang digunakan adalah MySQL, yaitu sistem manajemen basis data relasional yang menggunakan Structured Query Language (SQL) sebagai bahasa operasionalnya, bahasa yang paling populer untuk menambahkan, mengakses, dan memproses data dalam database. Mungkin ini kedengarannya aneh bagi anda, anggap saja MySQL sebagai lemari arsip besar tempat semua konten website anda disimpan. 

Jadi, setiap kali pengunjung mendatangi website anda untuk membaca konten, ia membuat permintaan yang dikirim ke web server. Bahasa pemrograman PHP menerima permintaan itu, selanjutnya mencari dan memperoleh informasi yang diminta dari database MySQL, dan kemudian menyajikan informasi yang diminta kepada pengunjung melalui browsernya. 

Jika dibandingkan dengan banyak platform lain saat ini, Wordpress bisa dibilang unik karena hadir dalam dua penawaran berbeda. Yang Pertama, adalah situs WordPress yang sepenuhnya dihosting dan tersedia secara gratis di wordpress.com, tentu pilihan ini sangat memudahkan. Tanpa perlu mengeluarkan biaya untuk menyewa web hosting dan anda tidak perlu berpikir tentang proses instalasi. Yang kedua adalah open source, Dengan memiliki sumber kode dari platform Wordpress, anda memiliki kontrol penuh terhadap file inti dan kode yang sudah ada, yang memungkinkan anda secara manual mengatur WordPress di server hosting anda sendiri. 

Wordpress.com, Wordpress versi tanpa ribet :) 

Halaman Utama Wordpress.com 

WordPress.com adalah salah satu solusi yang ditawarkan oleh Wordpress yang langsung telah dihosting, artinya, tanpa mengharuskan anda untuk memiliki hosting sebagai tempat penyimpanan file web di dunia maya serta tidak perlu mengunduh, dan tidak perlu ada konfigurasi dan instalasi pada server. Wordpress.com mengerjakan semuanya untuk anda di belakang layar dan sangat cepat prosesnya. Anda bahkan tidak perlu pusing tentang kerumitan kode pemrograman serta bagaimana proses itu berjalan di belakang layar. 

Akan tetapi, WordPress.com memiliki beberapa keterbatasan. Anda tidak dapat memasang plugin atau template (theme) khusus, Anda tidak dapat merubah file kode sesuai dengan keinginan Anda. Anda juga tidak dapat memasang iklan atau memonetisasi situs Anda sama sekali di WordPress.com. Dengan segala keterbatasannya, WordPress.com adalah langkah awal yang sangat baik bagi Anda yang baru mengenal dunia blogging dan pengembangan website. 

Jika Anda ingin membuat website sederhana untuk bisnis anda atau hanya ingin membuat buku harian online, anda bisa menggunakan WordPress.com, karena unggul secara platform dan memungkinkan untuk membangun website yang mudah dan segera berjalan tanpa ribet dengan urusan hosting dan sumber kode halaman web. Kekurangannya, jika anda ingin menyesuaikan tema sesuai keinginan sendiri, anda terbatas hanya pada beberapa tema pada layanan yang diberikan oleh WordPress.com, dan anda juga tidak dapat memasang plugin sendiri di layanan ini. 

Wordpress.org, Wordpress versi install sendiri 
 

Platform WordPress yang kita bahas kali ini mengharuskan anda untuk mengunduh perangkat lunak dari situs web WordPress.org dan menginstalnya di server web anda. Jika tidak memiliki server sendiri, anda bisa menyewanya kepada beberapa penyedia jasa web hosting yang ada. Setelah memasang WordPress di server web, anda dapat mulai menggunakannya untuk publikasi sesuai dengan keinginan anda. Dengan perangkat lunak WordPress sebagai inti dari website, Anda dapat menginstal beberapa plugin yang memperluas fungsionalitas platform tersebut. Selain itu, anda bisa juga memilih tema dari website anda sesuai dengan keinginan dan brand bisnis anda. 

Dengan menggunakan platform Wordpress secara mandiri, anda memiliki kontrol penuh terhadap file inti dan kode yang dibuat WordPress. Jadi, jika anda memiliki kemampuan pemrograman PHP dan pengetahuan tentang manajemen database MySQL, anda dapat mengembangkan kustomisasi berupa plugin untuk memperkaya fungsi website anda dan tentu juga bisa mengembangkan tema bagi website yang anda bangun.

Platform murah bahkan gratis, kemudahan dalam penggunaannya, dan kecepatan dalam proses instalasi agar website anda aktif dan berjalan adalah alasan kuat untuk menggunakan WordPress. Alasan yang lebih besar adalah komunitas pengguna WordPress yang luas di seluruh dunia dan siap mendukung jika anda menemukan masalah.

Artikel Terkait