Digital Marketing merupakan skill yang paling dicari akhir-akhir ini. Namun, minimnya sumber daya manusia yang memenuhi akan skill ini menjadi kendala bagi perusahaan-perusahaan di Indonesia baik perusahaan besar maupun yang baru saja mulai merangkak untuk maju.
Digital Marketing adalah cara ampuh bagi bisnis baik kecil maupun besar untuk menjangkau prospek dan pelanggan. Akan tetapi, kebutuhan akan tenaga yang kompeten di bidang Digital Marketing belum dapat terpenuhi karena masih jarangnya lembaga pendidikan dan pelatihan yang mampu mencetak ahli-ahli di bidang ini. Apalagi, sekolah-sekolah dan kampus di Indonesia belum sepenuhnya mengajarkan skill ini secara komprehensif.
Satria Digital hadir untuk menjawab tantangan tersebut di atas dengan mengadakan pelatihan-pelatihan berupa seminar dan pendampingan bagi sekolah, kampus, dan perusahaan yang ingin mencetak tenaga-tenaga yang handal di bidang Digital Marketing. Dan nantinya, sumber daya manusia yang telah terlatih tersebut mampu menjadi tenaga yang handal di perusahaan tempat mereka bekerja atau sebagai bekal pengembangan diri bagi siswa dan mahasiswa di masa depan karirnya.
Saat ini mungkin banyak beredar buku atau video tutorial tentang Digital Marketing. Akan tetapi, semuanya hanya sampah yang hanya memberikan iming-iming kesuksesan bagi siswa dan bahkan menjurus kepada praktek ilegal dalam Digital Marketing atau Blackhat Way. Praktik ilegal dalam Digital Marketing hanya memberikan kesuksesan sesaat dan menciderai brand suatu perusahaan di mata mesin pencari atau jaringan media sosial nantinya.
Pelatihan Digital Marketing tidak cukup hanya dengan membaca buku atau mengikuti tutorial saja. Prosesnya membutuhkan pendampingan yang berkesinambungan untuk mengukur perkembangan skill para peserta hingga mereka memahami konsep dan memiliki kemampuan analisis serta mampu mempraktikkan skill tersebut ketika menghadapi kasus-kasus di dunia kerja mereka.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang kurikulum yang kami ajarkan pada setiap pelatihan. Silahkan ikut link berikut